Pengisian Form Tracer Study

Para Alumni yang terhormat,

Dalam upaya pengembangan kualitas akademik, baik dari segi kurikulum, proses pembelajaran  maupun kualitas lulusan secara umum, Fakultas Teknologi Informasi Universitas Mercu Buana Yogyakarta memohon kesediaan para alumni untuk berpartisipasi dalam kegiatan studi  pelacakan  bagi lulusan tahun 2008-2015. Kami sangat bangga jika anda bersedia meluangkan waktu sejenak untuk membantu kami dalam pelaksanaan  studi pelacakan tersebut  dengan mengisi kuisioner terlampir.

Bantuan dan kerja sama anda dalam pelaksanaan studi pelacakan ini, akan sangat membantu kami untuk melakukan pemetaan daya saing lulusan dan untuk penyempurnaan sistem pelacakan lulusan yang sudah tersedia. Hasil studi pelacakan dapat memberikan   gambaran umum tentang program pembelajaran, situasi tenaga kerja, dan karir profesi dari para alumni yang sangat bermanfaat bagi kepentingan perencanaan di masa yang akan datang di Fakultas Teknologi Informasi Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

Umpan balik anda yang merupakan sumber pengalaman dan pandangan anda akan sangat  bermanfaat  sebagai bahan pertimbangan dalam melakukan usaha-usaha peningkatan mutu pendidikan lebih lanjut. Kami yakin anda akan bersedia untuk saling berbagi dengan almamater anda guna berlangsungnya proses peningkatan mutu pendidikan secara berkelanjutan.

Untuk itu kepada seluruh alumni FTI UMBY dari angkatan lulus pertama sampai
sekarang… dimohon kesediaannya untuk mengisi form tracer study pada link berikut https://fti.mercubuana-yogya.ac.id/tracer-studi-alumni-fti-umby-yogyakarta.html

Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *